Brigade Motor Besar Direktorat Lalu Lintas Polda Jabar kini memiliki dua personel baru. Mereka adalah Bripda Mega Dwi Oktaviyani dan Bripda Rizky Rismayana. Keduanya kini bergabung bersama polwan-polwan terpilih lainnya dari seluruh Polres di jajaran Polda Jabar dalam unit Mojang Lodaya
Hal ini disampaikan oleh akun instagram @polantasindonesia pada Senin, 19 Maret 2018. Dalam foto tersebut, kedua anggota Mojang Lodaya ini nampak berboncengan di atas motor terbaru mereka.
Berdasarkan sumber yang sama, armada baru ini adalah Honda VFR800X. Motor ini sejatinya didesain bagi orang yang menyukai petualangan di jalanan aspal dan off-road. Dilansir dari honda.co.uk, motor yang juga disebut Honda Crossrunner ini ditawarkan seharga £11.229 atau sekitar Rp215 jutaan.
Nuansa dual-sport langsung terlihat dari bentuk motor ini yang memiliki dimensi gagah dan tinggi. Dirunut dari dimensinya, motor yang juga disebut Honda Crossrunner ini memiliki panjang 2.190 mm, lebar 870 mm, dan tinggi mencapai 1.360 mm.
Sasisnya mengadopsi tipe diamond-cut aluminium twin spar pivotless. Rangka ini digunakan untuk meopang tangki bahan bakar berdaya tampung mencapai 20.8 liter. Dengan kapasitas tersebut, motor ini cocok untuk menempuh perjalanan jauh.
Tak hanya itu, Honda juga menyematkan windshield untuk pengendara terpapar angin secara langsung. Pabrikan berlogo sayap ini juga membakali Crossrunner dengan jok yang bisa diatur ketinggiannya. Terdapat pula Honda Selectable Torque Control (HSTC) dengan 3 pilihan riding mode yang dapat diubah dengan tombol pada handle-bar
Di sisi pencahayaan, motor ini sudah dibekali dengan full LED light. Yang menjadi ciri khas adalah bentuk 'X' pada desain lampu depan. Selain itu, lampu belakang juga menggunakan LED untuk menghemat penggunaan listrik.
Beralih ke dapur pacu, motor dual sport ini mengusung mesin berkubikasi 782 cc, 4-stroke, 16-valve, DOHC, 90° V-4 dan didukung oleh PGM-FI electronic fuel injection. Konfigurasi tersebut mampu memompakan tenaga sebesar 104,6 hp @10.250 rpm dan torsinya mencapai 75 Nm @8.500 rpm.
Pada sektor kaki-kaki, Honda membekali VFR800X dengan suspensi depan teleskopik 43 mm yang dipadukan dengan ban berukuran 10/70 R17. Sedangkan di bagian belakang terdapat shockbreaker Pro-Link with gas-charged HMAS damper. Sementara velg belakang berdiameter 17" dan dibalut ban 180/55.
Komentar
Posting Komentar