Tindak Kriminal Bisa Meningkat, Pelat Nomor Ada Chip-nya

(oto.detik.com)
Demi memudahkan sistem tilang elektronik kemungkinan pelat nomor kendaraan akan disematkan teknologi semacam chip. Namun hal tersebut dianggap bisa meningkatkan tindak kriminal di Indonesia.
Alasannya, dengan penggunaan teknologi pada pelat nomor tersebut maka kemungkinan besar para pelaku usaha duplikat pelat nomor kendaraan akan kehilangan mata pencariannya, karena teknologi itu tidak mungkin dapat di duplikat.
(tribunnews.com)
Sedangkan usaha duplikat pelat nomor sudah menjadi mata pencarian banyak orang di Indonesia. Jika mereka terpaksa gulung tikar, maka makin banyak orang yang menganggur.
"Mungkin ada ribuan orang yang kerjanya menduplikat pelat nomor. Kalau pada nganggur tingkat kriminal kemungkinan besar kan meningkat," ujar pemilik toko duplikat pelar nomor, Dedy, dikutip dari oto.detik.com, Selasa (31/07/2018).
(oto.detik.com)
Untuk itu Dedy berharap pihak yang terkait dalam hal ini kepolisian memikirkan nasib para pengusaha duplikat pelat nomor kendaraan. Jangan sampai punya rencana yang baik namun mengorbankan banyak pihak yang akan menimbulkan kerugian.
"Kalau dukung sih dukung, tapi ya itu tolong diperhatikan juga nasib para pengusaha duplikat ini," ucap Dedy.
"Artinya jangan sampai malah mematikan mata pencarian orang lain," lanjutnya.

Komentar